Jumat, Juli 15, 2011

persimpangan

semuanya dilakukan untuk menciptakan kenangannya tersendiri. mau begini, mau begitu. nantinya pasti akan jadi kenangan yg indah, menyedihkan, menyenangkan, menyakitkan atau apapun tergantung gimana kita menjalaninya.

saat berada di banyak persimpangan, kita gak tau apa yang ada di ujung jalan itu. terkadang kita bisa memperkirakan bahwa jalan yg akan kita pilih ada jalan yg benar, tidak salah, tidak banyak tantangan, dan akan berjalan mulus-mulus saja. tetapi kadang kita suka 'iseng', mencoba-coba mengambil jalan yg terlihat berliku, banyak lobangnya, menyeramkan, dan mungkin saja buntu di ujungnya. tapi toh kita tidak tahu kalo tidak melewatinya. kita bisa mengatakan itu salah, kalo kita sudah mencobanya, dan kita bisa menyatakan benar, kalo kita sudah menjalaninya. hanya untuk menyakinkan hati ini.

gak tau sekarang telah mengambil jalan yg berliku dan banyak lobangnya atau malah sedang mengambil jalan yg lurus-lurus saja dan bagus.

selama menjalaninya cuma berharap bahwa nantinya, ujung jalan ini tidak buntu, ada setitik cahaya cerah di ujung sana, disambut dengan pemandangan alam yang indah, dan bisa tersenyum lebar saat sampai di ujung jalan sana.

bertatih-tatihnya menjalani ini semua bukan hal yang harus kita sesali. malah harus disyukuri, karena bisa membuat kita lebih kuat. tapi kadang kekuatan itu bisa habis dalam waktu yg tidak kita kira. ya, setidaknya saya masih ada 999.999.980 semangat lagi, dan masih bermilyar-milyar banyaknya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar